Pages

Rabu, 26 Juni 2013

Yuuk.. Kembali ke Desa...!!!

KEMBALI KE BOGOR...

Tersentak saat ditanya tentang atribut Desa Tugujaya Kecamtan Cigombong, ,sampai tidak tahu berapa jumlah penduduk yang ada di Desa Tugu jaya..??Oh no.. memalukan sekali.. KEMANA AJA NON..??

Tersadar bahwa selama ini belum ada pendekatan yang aku lakukan untuk memajukan desa dimana aku dilahirkan, keluar desa sejak masuk ke SMP dan sampai sekarang ternyata sedikit sekali waktu yang aku luangkan untuk memikirkan desa aku, semenjak masa SMP hanya disibukkan dengan aktivitas sekolah dan pesantren, sekalinya ada kesempatan liburan walau 4 bulan sekali baru bisa pulang malah dipake buat pesantren kilat atau pramuka, oh no..


masuk ke SMA, kembali juga sibuk dengan kehidupan pesantren, koperasi, dan organisasi.. tak ada waktu  yang bisa aku luangkan untuk belajar bersama masyarakat desaku.. jangankan dengan masyarakat sekitar desaku, ketika waktu itu ibuku masuk rumah sakit dan sampai kehilangan calon adikku tak ada kabar dari rumah yang menyuruhku pulang atau menengok, mereka berdua beralasan biarlah anaknya fokus belajar.. selalu seperti itu sehingga membuatku tak pernah update dengan kejadian di rumah dan lingkungan sekitar rumah...

SMP di parungkuda, SMA di Cibadak , dan kembali aktivitas kuliah di mulai di Bogor selama 3 bulan dan lanjut ke UIN Bandung.. itu malah lebih parah, setiap liburan kuliah malah sibuk belajar bersama masyarakat kota  dan kabupaten Bandung, ikut baksos, pendampingan masyarakat dan sebagainya.
Lalu bagaimana kabar desaku..???bagaimana pendidikan disana..??? apakah fasilitas kesehatannya sudah terpenuhi..??apakah mereka sudah bisa memilih dan memilah sampah..??apakah mereka sudah berdaya dalam bidang ekonomi..?

Saatnya kembali ke daerah.. KALAU BUKAN KITA SIAPA LAGI..??
yuk mari kembali ke Desa, banyak potensi Desa yang harus kita gali dan kembangkan, bangun masyarakat mandiri dan berdaya dalam bidnag ekonomi.. Ciptakan Usaha karena pada dasarnya saat ini desa lah yang menjadi ujung tombak kemajuan Indonesia..

 selamat berjuang.. upayakan setiap potensi desa untuk mensejahterakan bangsa Indonesia..


1 komentar:

  1. Semoga Teteh Dz bisa menjadi Kepala Desa Tugujaya Kecamatan Cigombong yang amanah,....

    BalasHapus